About Us

Seiring dengan semakin tingginya minat untuk belajar musik popular khususnya pada generasi muda, kami ingin lebih fokus untuk meningkatkan kualitas edukasi musik yang bisa lebih banyak berkolaborasi dengan berbagai unsur seni budaya dan juga memberikan kontribusi untuk masyarakat. untuk itu kami memutuskan menyatukan aspirasi kami dengan mendirikan Indiz Music School Bandung. Saat ini, Indiz Music School Bandung memiliki kurang lebih 30 orang staff pengajar dengan keseluruhan jumlah siswa aktif kurang lebih sekitar 350 orang.

Visi & Misi

Lembaga Edukasi Musik Kreatif, Inovatif, Berkualitas yang Berwawasan Budaya

Bekerjasama dengan komunitas budaya lokal (Indonesia) atau internasional untuk berkolaborasi dan berkarya dalam jalur musik yang dikombinasikan dengan sentuhan berbagai ragam budaya

Menghasilkan siswa dan alumni yang memiliki kemampuan musik berkualitas baik, wawasan seni budaya yang luas, bisa berkarya dalam musik dan bisa menjadikan musik sebagai salah satu pilihan profesi kelak

Menumbuhkan rasa cinta musik untuk membentuk karakter siswa yang positif melalui belajar musik dengan cara yang menyenangkan

Memberikan edukasi musik yang praktis, simpel dengan metoda yang kreatif dan berkualitas sehingga bermanfaat untuk diaplikasikan langsung atau sebagai dasar bila ingin melanjutkan ke jenjang pendidikan formal

Memberikan edukasi musik berwawasan budaya dengan turut serta mempelajari, mengembangkan dan berkolaborasi dengan budaya lokal (tradisional/etnik), juga mempelajari kekhasan budaya internasional berbagai negara (tradisional & modern)

Indiz Music School adalah lembaga edukasi musik kreatif, inovatif, berkualitas yang berwawasan budaya. memberikan edukasi musik yang praktis, simple dengan metoda yang kreatif sehingga bermanfaat untuk diaplikasikan langsung, atau sebagai dasar bila ingin melanjutkan ke jenjang pendidikan formal. Indiz Music School menyelenggarakan kursus vokal, piano biola, gitar drum, bass dan saxophone,

Materi belajar sesuai kurikulum Indiz Music

Siswa wajib mengikuti ujian kenaikan tingkat

Cocok untuk siswa yang ingin belajar musik jangka panjang

Biaya belajar berbeda untuk setiap grade

Memberikan keleluasaan belajar yang lebih fleksible sesuai dengan kebutuhan siswa.

Meningkatkan skill dan refreshing.

Untuk persiapan mengikuti lomba.

Untuk yang memiliki kebutuhan khusus.

Tidak ada pengelompokan Grade dan biaya flat

Terkendala dengan waktu untuk datang ke tempat kami?

Indiz Private program (IPP) cocok menjadi pilihan.

pengajar kami akan datang ke tempat anda sesuai dengan waktu yang anda inginkan. Siswa pun bisa mengikuti semua kegiatan yang diselenggarakan oleh kami seperti ujian kenaikan tingkatm student performance, recital, dll.

Anda memiliki kelompok musik?

(Vokal group, band, pop/jazz choir, ensamble) kami menyediakan program belajar group yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan permintaan anda.

tingkatkan skill kelompok anda melalui program ini

Biaya belajar dihitung berdasarkan jumlah personil group.

INDIZ MUSIC SCHOOL ON YOUTUBE